Senin, 05 Juli 2010

KEBUTUHAN SEHARI – HARI


MEMBUAT SABUN CUCI

Membuat sabun cuci bahan-bahanya ialah : cautic soda(soda api),air biasa,minyak kelapa dan di tambah dengan penyedap sabun cuci ialah dengan minyak serai.Sebelum kita mengerjakan membuaat sabun,terlebih dahulu kita harus mngetahui caranya membuat natroloog.

Natronloog ialah :

Caustik soda yang dilarutkan denga air kemudian di ukur dengan suatu alat yang disebut Beaymeter,unutk di ketahui kadarnya.caranya membuatnya adalah sbb:

Caustic soda dilarutkan dengan air dingin diaduk di dalam panic sampai larut betul.

Tempat mengaduk maupun alat yang unutk mengaduk jagan yang terbuat dari aluminium.

Kalua terkena cautic soda dapat hanucur.lebih baik menghancurkan caustic soda dengan panic biasa,alat pengaduknya dengan sugu atau dengan centong  (bhs jawa) yang terbuat dari kayu.Setelah caustic soda larut kemudian di ukur dengan suatu alat yang disebut Beaumemetr,

Kalau air murni biasa di ukur dengan beamemerter akanm menunjukan 00 Beaume,atau dapat di singkat 00 Be.
Kalau larutan caustic soda telah menunjuk 380  Beaume,baru dapat di buat resep membuat sabun,dengan kwalitet yang baik.

Untuk membuat sabun yang bermacam-macam kwalitetnya kita tinggal mengukur tinggi rendahnya larutan caustic soda dengan beamemeter umpamanya : 380 Be 42 0 Be dan seterusnya.Alat ini biasanya dapat di beli di apotoik yang besar .kalau alat ini terpaksa tidak ada,berdasarkan percobaan yang telah berhasil dapat di praktekkan.sbb:Caustic soda 440 gram dilarutkan dengan air 1 liter akan menunjukan 380 Be.Caustik soda 610 gram dilarutkan dengan air 1 liter,akan menunjukan 420 Be.

Dengan keterangan di atas ini para pembaca dapat memahami cara melarutkan caustic soda dapat di ukur  dengan Beaumemeter.Sekarang setelah kita ketahui caranya membuat larutan caustic soda  dengan ukuran derajad Be-nya kita baru dapat mengerjakan membuat sabun.Tetapi larutan caustic soda tsb.Harus betul-betul dingin.
Setelah 24 jam lamanya larutan tadi di buat barulah dapat kita pergunakan unutuk membuat sabun resepnya adalah sbb ;

  • 1.larutkan  caustic soda 380 Be.                                    40 cc
  • 2.Minyak kelapa                                                           100 cc
  • 3. Minyak serai                                                 5 cc


Cara membuatnya :      

            Larutkan caustic soda 380 Be di aduk sekuat-kuatnya dalam panic sambil dituangkan minyak kelapa sedikit demi sedikit.Akhirnya akan menjadi adonan yang kental seperti susu kental.Minyak serai di campurkan sekaligus. Kalau adonan itu sudah mengental,terus di tuangkan dalam suatu cetakan yang terbuat dari kayu ,dan pagar pinggirnya dapat dibuka dan dapat di tut[.agar sabun tadi mudah di keluarkan apabil telah beku.Biar kan sabun tersebut  dalam cetakan selama 24 jam .Setelah 24 jam baru dapat di keluarkan dari cetakannya dan potong-potong menurut ukuran yang di kehendaki Barulah sabun tersebut di pergunakan untuk mencuci pakaian dsb.Larutan caustic yang telah menjadi sabun di tuangakan dalam cetakan kotak kayu yang dapat dibuka pagar pinggirnya.

Kalau sabun tbs.sudah 24 jam dalam cetakan segera di keluarkan dengan jalan membuka dari pagar pinggir cetakan tsb. Sabun yang telah di keluarkan dari cetakannya dipotong-potong menurut ukuran yang di kehendaki.



MEMBUAT SABUN MANDI

Bahan-bahanya :

1.larutkan caustic soda 380 Be                          40 cc
2.Susu murni                                                                 50 cc
3.Minyak kelapa                                                           50 cc
4.Minyak lemak sapi                                                     50 cc
5.minyak serai                                                                 5 cc
6.Bibit minyak wangi                                                        5 cc

Cara membuat :

a.Susu murni di masukan pada laruatn caustic soda 380 Be.
b.Minyak kelapa di masukan pada minyak lemak sapi.
c campuran (b) di masukan pada campuran (a) sambil diaduk secepatnya nanti akan
    mengental seperti susu kental.
d.Kalau sudah mengental,yang terakhir minyak serai dan bibit minyak wangi di
   masukan.kemudian di cetak di bentuk menurut kesukaannya.

Keterangan :
           
            Kalau mengiginkan sabun mandi yang berkelir/berwarna dapat dicampuri dengan kesumba makanan sedikit.
Caranya : Sebelum sabun mandi tersebut di buat bahan warna dicampurkan pada larutan caustic soda atau pada susu murni terlebih dahulu.


MEMBUAT SABUN CREAM


Bahan-bahannya :

1. Marlon                                             125 cc
2.C.M.C                                              25 gram
3.Air pasas                                           300 cc
4.kesumba warna kuning                       secukupnya
5.soda ash                                            50 gram
6. S.T.P.P                                            50 gram
7.Soda api (caustic soda)                      15 gram
8.Air dingin.                                          50 cc
9.Tepung talk                                       1 ons
10. Bibit minyak wangi              2 cc



Cara membuatnya :
1.Bahan no 1 dan No 2 di campur dan diaduk sampai halus betul.
2.Air panas 300 cc di cambur dengan kesumba warna kuning sedikit,di aduk sampai larut
   agar air tersebut berwarna kuning.
3.Bahan no 5 dan no 6 di cambur dan diaduk dengan larutan (b),sampai menjadi  adonan 
   Yang halus.
4.Bahan no 7 di larutkan dengan bahan no 8 tetapi tempat dan alat yang untuk melarutkan
   Jangan yang terbuat dari aluminium.kalau kena larutan caustic soda dapat hancur.Lebih
   Baik tempat unutk melarutkan dengan panci biasa saja,dan alat pengaduknya dengan
  sebilah kayu .
5.Adonan (a).(c) dan (d) di cambur menjadi satu dengan diaduk sekuat-kuatnya maka
   Akan berhasilah sabun cream seperti yang di jual di toko-toko maupun di warun-
   Warung dan mempunyai kwalitet yang sangat baik.
6.Yang terakhir bibit minyak wangi di campurkan,agar supaya sabun cream tersebut
    berbau sedap.
           
            Tepung talk di campurkan pada sabun yang sudah jadi tersebut,apabila ingin memperoleh keuntungan yang lebih besar,jadi menjadi sabun cream yang berkwalitet lebih rendah.
Hasilnya : sabun cream tersebut,baik yang di campur dengan tepung talk maupun yang merni,kalau untuk mencuci pakaian busanya banyak sekali,dan tidak terlalu banyak berlendir pada tangan .Atau lendirnya cepat hilang apabila di cuci dengan air.

Keteranangan :
1.Semua bahan-bahan sabun cream tersebut dapat di beli di toko-toko bahan kimia.
2.Marlon merupakan cairan agak hitam kecoklat-coklatan,wujudnya persis olie.
3.CMC; Soda ash;STPP dan           talk ;semuanya merupakan tepung .
4.Soda api (caustic soda) kristal wujudnya merupakan tepung pula yang berkeping
   Keping kecil-kecil dan tipis-tipis.Muda basa apabila kena udara,serta panas dan terasa
   Gatal kalau sudah di larutkan dengan air.
5.Bibit minyak wangi ialah minyak wangi yang masih asli belum di campur dengan
   Alkohol atau aquadest.
6.Kesumba (istila jawa-tengah) merupakan tepung untuk pewarna makanan atau
   Minuman.
7.C.M.C singkatan dari Carboxy Methyl Cellulose.
8.S.T.P.P Singakatan dari Sodium Try Poly Phosphate.


MEMBUAT TINTA TULIS

Bahan-bahanya :

1.Anilene bacis marine blue                                           1/3 sendok the
2.Anile bacis violet                                                        1/6 sendok the
3.Alkohol 96 %                                                            10 cc
4. air aquadest                                                              40 cc
Cara membuatnya :
a.Bacis marine blue dan bacis violet di campur terlebih dahulu , merupakan tepung
b.air aquadest dan alkohol 96 % juga di campur ( merupakan benda cair ).
c.Campuran (a) dimasukan dalam suatu tempat.
d.Campuran (b) dimasukan dalam cmpuran (a) 10 cc terlebih dahulu untuk melarutkan.

Kalau sudah betul-betul larut,campuran (b) di masukan kesemuanya

            Yang terakhir kalau tinta tersebut akan dimasukan kedalam botol,disaring dengan kain yang tipis yang di atasnya dilapi dengan kapuk kapas.Dengan demikian akan berhasillah tinta yang betul-betul bersih dan baik kwalitetnya.
Tinta tersebut tidak kalah kwalitetnya dengan tinta parker yang sudah terkenal.Kalau akan di perdagangkan masukan kedalam botol tinta pasanglah etiket menurut kseukaanya.

Keterangan :
1.Bahan No (1) kalau di campur dengan air menjadi biru muda .
2.Bahan no (2) kalau di campur dengan air menjadi biru ungu ( biru terang)
3.Percampuran bahan no.(1) dan bahan ( 2) tintanya menjadi biru tua.
4.Bahan-bahan tinta bukan di beli di apotik , tetapi di took-toko obat batik.
   Jadi bahan-bahan tinta terdapat di kota-kota batik seperti di solo.yogya,
   surabaya,pekalongan dan sebagainya.


MEMBUAT TINTA SETEMPEL

Bahan-bahanya :

1.aline bacis marine blue                                               1/3 sendok teh
2.Aline bacis violet                                                        1/6 sendok the
3.Aquadestilata                                                 30 cc
4.Alkohol 96 %                                                            10 cc
5.Larutan gom arab coklat                                            10 cc

Cara membuatnya :

a.Basic marine dan basic violet di campur menjadi satu
b.Aquadestilata dan alkohol 96 % di campur menjadi satu.
c.Campuran (b) di masukan ke dalam campuran (a) sambil di aduk.
d.Yang terakhir larutan gom arab di campur pada percampuran (a) dan (b).Terus di
    di masukan kedalam botol tinta stempel.

Keterangan :

1.Keterangan bahan no (1) s/d (4) sam dengan keterangan pada pasal 18 dalam hal
   Membuat tinta tulis
2.Laruatan gom arab kristal berwarna coklat yang di larutkan / di hancurkan dengan air.
3.Gom arab merupakan benda padat berwarna coklat muda dan jernih.Dapat di beli di
   Toko bahan-bahan kimia,atau di toko buku.Jadi lim cair dalam botol plastik yang dapat
    Kita pijit itu adalan lim gom arab.



MEMBUAT KAPUR SEPATU CAIR



Bahan-bahannya :

1.Tepung batu bintang                                       500 gram
2.Alkohol 96 %                                                            2500 cc
3.Air bersih                                                                  500 cc
4.Gom arab tepung                                                       5 gram

Cara membuatnya :

a.Tepung batu bintang dan gom arab tepung di campur terlebih dahulu.
b.Alkohol 96 % dan air di campur juga
c.Campuran (b) dimasukan pada campuran (a)
d.Kalau empat macam bahan sudan bercampur betul,terus dimasukan kedalam botol
   Kalau akan di perdagangkan di pasang etiket menurut kesukaannya.
e.Kalau akan di pakai unutuk mengapur sepatu agar di kocok terlebih dahulu.

Keterangan :

a.Tepung batu bintang dapat di beli di toko bahan-bahan kimia
b.Alkohol 96 % ilahah alkohol murni dapat di beli di apotik
c.Gom arab tepung merupakan tepung putih dapat di beli di apotik.



MEMBUAT LIM SURAT

Bahan-bahannya :

1.Tepung tapioka/pati ubi                                  2 ons
2.Air brsih                                                        400 cc
3.Tawas                                                           10 gram
4.Gkyserine                                                      10 cc



Cara membuat :
a.Pertama kali tawas di tumbuk yang halus di buat tepung , kemudian dilarutkan dengan
   air bersih.
b.Tepung pati ubi di campur dengan larutan a,di jerang di atas api yang kecil nyalanya
   sambil di aduk-aduk.Glyserine dimasak sekaligus.
c.Yang terakhir kalau sudah setengah masak, diturunkan dari atas api,

            Kalau akan di perdagangkan masukkan ke dalam botol di pasang etiket menurut kesukaan seperti lim-lim yang di jual di took-toko buku

Keterangan :

Membuat lim surat tidak usah di buat masak betul.Kira-kira larutan pati sudah agak kental,tetapi masih dalam  keadaan putih,segera di turunkan dari jerangan api.


MEMBUAT LIM KACA

Bahan-bahannya ;

1.Sirlak/skirlak                         1 ons
2.Spritus                                               1 Liter
3.Oker (warna plitur)                            ¼ ons

Cara membuat :

a.Sirlak di rendam dalam spritus salama 12 jam,supaya betul-betul hamcur,
b.larutan sirlak yang separo di larutkan dengan warna plitur (orker)
c.Plitur yang telah di larutkan sebelum di pergunakan supaya di simpan dalam
   botol yang tepat.Tidak bole di simpan di dalam kaleng,karena kaleng lama
   kelamaan dapat berkarat,yang mengakibatkan plitur menjadi hitam.


CARA MEMELITUR KAYU ATAU MEUBEL


a.Pertama kali kayu yang masih di gosok dengan amri yang kasar,
b.Yang kedua kita membuat larutan oker dengan perbandingan oker di bandingkan
    air yang untuk melarutkan = 1 ons : ½ liter.
c.Kayu yang sudah di gosok dengan amril kasar terus di gosok denga batu kambang
   dan larutan oker trsb,Supaya betul-betul haslus dan pori-pori dapat mati.
d.Kemudian di amri lagi dengan amri halus.
e.Setelah di amri tsb, digosok dengan amri halus, terus kita pelitur sebagai plitur
   dasaran kita pakai plitur yang di campur dengan oker dan kita kerjakan dengan kuas
f.Setelah plitur dasaran kering, di gosok lagi pelan-pelan dengan amri yang halus.
g.Yang terakhir di sapu dengan plitur jernih yang tidak di campur oker,yang untuk
   menyapu ialah dengan kain kaos yang di lipat-lipat sampai menjadi tebal,dan ujung
   lipatan pada kaos itu dimasukan dalam plitur yang jernih terus di sapukan pada kayu
   tsb.cara menyapukan satu arah/satu jalan saja,tidak bole di bolak-balik.
   Demikian caranya memelitur kayu/meubel.dan dengan cara demikian akan berhasillah
   Plituran yang paling bagus.


MEMBUAT OBAT PENGGOSOK MEUBEL

Bahab-bahanya :

1.Minyak parafin cair                                        500 cc
2.Terpentin                                                       75 cc
3.Minyak tanah                                     40 cc
4.Minyak jarak                                     50 cc

Cara membuatnya ;

Keempat macm bahan tersebut di campur menjadi satu tanpa pemasan api kemudian
Di masukan kedalam botol.

Cara memperguanakan :

Terlebih dahulu meubel ( meja kursi ) yang akan di gosok di bersihkan dengan kain yang telah di basahi dengan air atau cukup disapu debu-debunya saja.Kemudian cari kain kaos
Masukan sedikit pad apbat tersebut terus di gosokkan pada meubel yang akan di bersihkan niscaya akan mengkilat.